Terms & Conditions

Legalitas

Peponi Travel adalah perusahaan resmi di bawah PT Aku Bisa Liburan dengan aktivitas kegiatan usaha antara lain Agen Perjalanan, Penyelenggara Tur & Jasa, dan Reservasi lainnya.

Tanda Daftar Usaha Pariwisata
8/Y .1/31.73.08.04.010.K.2.A.B/3/-1.858.8/e/2019


On this page

1. Cara Reservasi Online
2. Terms & Conditions
3. Privacy Policy
4. Frequently Asked Question (FAQ)
5. Tentang Visa
6. Peponi Frequent Traveler
7. Terms of Use
8. Privacy Policy


 

updated on 13 January 2024, 10.21 AM WIB 

Terms & Conditions

 

Harap dibaca dengan seksama. Reservasi setiap perjalanan grup yang ditawarkan oleh Peponi Travel merupakan perjanjian antara Peserta Trip dan Peponi Travel. Pastikan bahwa kamu membaca dengan seksama dan memahami Terms & Conditions sebelum melakukan reservasi.


Topik  

Reschedule / Perubahan Jadwal

Cancellation / Pembatalan

Visa

Anak, Bayi & Senior

Hak & Tanggung Jawab

 

Ketentuan mengenai biaya, reservasi & pelaksanaan trip:

  1. Biaya trip dapat berubah sewaktu-waktu disesuaikan dengan regulasi pemerintah/maskapai penerbangan/jasa penyedia penginapan/kedutaan besar/jasa penyedia lainnya yang berhubungan dengan perubahan pada harga tiket pesawat/airport tax/fuel surcharge/penginapan/tipping/biaya pengurusan visa, dan lainnya.
  2. Peserta wajib mengirimkan foto dokumen perjalanan untuk kelengkapan proses reservasi meliputi: Foto Halaman Identitas Paspor dan Halaman ke-4 Paspor apabila terdapat tambahan nama kepada customer service paling lambat 1 x 24 jam setelah reservasi dilakukan.
  3. Apabila peserta telah memiliki visa aktif destinasi yang dituju, peserta wajib mengirimkan foto visa kepada customer service paling lambat 1 x 24 jam setelah reservasi dilakukan
  4. Khusus peserta trip tujuan kawasan Schengen: karena keterbatasan jadwal biometrik dan ketatnya peraturan kedutaan besar perihal pengajuan visa, peserta tidak dapat menggunakan paspor pada periode 4 bulan sebelum keberangkatan.
  5. Itinerary dapat berubah sewaktu-waktu disebabkan oleh situasi dan kondisi yang terjadi pada saat akan / sedang berlangsungnya trip. Perubahan didasarkan pada pertimbangan atas aspek fluktuasi harga, keamanan, keselamatan, dan kenyamanan peserta selama pelaksanaan trip.
  6. Tanggal pelaksanaan trip dapat berubah sewaktu-waktu namun dalam batasan yang diutamakan wajar dan terbaik disebabkan oleh perubahan harga tiket pesawat.

 

Reschedule

 

Ketentuan Reschedule

  1. Proses Reschedule paket liburan dapat dilakukan sebanyak maksimal 1 kali. Per 10 June 2019, Proses Reschedule akan dikenakan biaya Rp 300,000/orang. Perlu diperhatikan bahwa terdapat beberapa trip yang tidak memiliki layanan reschedule, mohon cek pada terms & conditions masing-masing trip.
  2. Proses Reschedule tidak dapat dilakukan apabila perubahan jadwal peserta ini mempengaruhi status keberangkatan paket liburan.
    Misalnya: Keberangkatan minimal paket liburan adalah 10 orang. Jika saat ini jumlah peserta dalam satu jadwal keberangkatan adalah 10 orang, dan setelah peserta melakukan reschedule, jumlah peserta tinggal 9 orang. Maka, proses reschedule tidak dapat dilakukan, karena akan mengubah status keberangkatan.
  3. Proses Reschedule tidak dapat dilakukan pada beberapa paket liburan. Mohon cek menu terms & conditions pada setiap halaman paket liburan untuk mempelajari lebih lanjut

note: jumlah minimal keberangkatan setiap grup akan mengacu pada terms & conditions pada masing-masing paket liburan



Pembatalan

 

 

Pembatalan dari pihak peserta

  1. DP tidak dapat dikembalikan .
  2. DP tidak dapat dikembalikan apabila terjadi proses pembatalan akibat 'force majeur'.
    Force Majeur adalah suatu kejadian yang terjadi di luar kemampuan manusia dan tidak dapat dihindarkan sehingga suatu kegiatan tidak dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya seperti bencana alam, perang, wabah penyakit, aksi teroris, kepailitan maskapai penerbangan, tour operator, atau keadaan ‘Force Majeur’ lainnya.
  3. Pembatalan yang dilakukan sebelum proses issued, dapat dikembalikan secara keseluruhan dari total biaya yang telah dibayarkan. Dalam hal ini, DP yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan.
  4. Pembatalan yang dilakukan setelah proses issued maka seluruh pembayaran yang telah dibayarkan mulai dari DP hingga tahap cicilan hingga tahap pelunasan tidak dapat dikembalikan. 
  5. Pembatalan otomatis akan dilakukan oleh sistem reservasi apabila peserta gagal melakukan pembayaran tagihan hingga pada peringatan terakhir. Untuk memastikan reservasi tetap aman, mohon dapat melengkapi pembayaran tagihan sesuai jadwal jatuh tempo.
  6. Bila permohonan visa ditolak dan/atau terlambat keluar dari kedutaan terkait, sedangkan tiket / voucher dari layanan penginapan dan akomodasi pendukung perjalanan sudah diterbitkan (issued) sebelum permohonan visa disetujui, sehubungan dengan batas waktu yang ditentukan perusahaan penerbangan (airlines), penginapan dan penyedia layanan lainnya, maka biaya visa tidak dapat dikembalikan dan peserta tetap dikenakan denda pembatalan dan administrasi sesuai dengan kondisi terkait pihak airlines, penginapan dan partner agen di luar negeri.

note: Issued adalah proses pembelian/penerbitan akomodasi perjalanan seperti tiket pesawat, penginapan, transportasi, serta unit lain yang terdapat di dalam sebuah paket liburan.

 

Pembatalan dari pihak Peponi

  1. DP dan pembayaran yang belum diproses issued dapat dikembalikan apabila terjadi proses pembatalan dari pihak Peponi Travel. 
    Pembatalan mungkin terjadi karena salah satu atau beberapa hal di bawah ini:
    ►Perubahan harga yang terjadi pada biaya total trip disebabkan oleh fluktuasi biaya tiket pesawat udara, akomodasi, dan sebagainya. 
    ►Perubahan jadwal keberangkatan yang terlalu drastis
    ►Jumlah minimal peserta tidak tercapai
     
    Destinasi minimal peserta open trip
    Jepang, Korea Selatan, Australia, New Zealand,
    United Kingdom
    10 orang
    Iceland, Swiss, Finland

    20 orang

  2. DP tidak dapat dikembalikan apabila terjadi proses pembatalan akibat 'force majeur'.
  3. Apabila terjadi pembatalan akibat ' force majeur', maka pembayaran yang telah diproses issued akan mengikuti kebijakan pembatalan dari setiap operator / vendor yang berkaitan dengan paket trip seperti maskapai penerbangan, akomodasi penginapan, dan lainnya.

    Force Majeur adalah suatu kejadian yang terjadi di luar kemampuan manusia dan tidak dapat dihindarkan sehingga suatu kegiatan tidak dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya seperti bencana alam, perang, wabah penyakit, aksi teroris, kepailitan maskapai penerbangan, tour operator, atau keadaan ‘Force Majeur’ lainnya.

 

 

Peponi Travel Credit

  1. Pembatalan yang dilakukan oleh pihak peserta atau Peponi sesuai 'Ketentuan Pembatalan' di atas, maka jika terdapat sejumlah uang yang tidak hangus, maka peserta dapat menjadikan jumlah dana yang telah dibayarkan menjadi Travel Credit
  2. Travel Credit akan tersimpan aman dan umumnya berlaku 1 tahun sejak dikonfirmasikan oleh customer service. 
  3. Peserta dengan Travel Credit akan menjadi prioritas dalam waiting list untuk jadwal trip terbaru yang dihadirkan oleh Peponi.
  4. Travel Credit tidak dapat diubah menjadi cash.

 


Anak, Bayi & Senior

 

Perihal Biaya Anak/Infant/Bayi < 4 tahun:

1. Anak usia 4-12 tahun mungkin akan dikenakan biaya trip yang sama atau lebih rendah dari peserta dewasa. Mohon dapat menghubungi customer service kami untuk bantuan informasi biaya anak.

2. Anak/Infant/Bayi usia < 4 tahun tidak dapat mengikuti perjalanan open trip

3. Anak/Infant/Bayi usia < 4 tahun dapat mengikuti perjalanan private trip dan mungkin tidak dikenakan biaya transportasi, tiket wisata, penginapan, serta tidak mendapatkan makan pagi

 

Perihal Senior > 60 tahun:

1. Peserta usia senior diwajibkan untuk mempelajari dengan seksama rincian perjalanan termasuk memahami aktivitas fisik yang terdapat dalam itinerary. Peserta usia senior dihimbau memiliki fisik yang masih aktif agar dapat menikmati perjalanan bersama Peponi dengan maksimal.

2. Peserta usia senior berusia di atas 60 tahun diwajibkan untuk memiliki peserta pendamping selama trip yang berusia di bawah 60 tahun dan masih aktif secara fisik

3. Untuk kenyamanan selama perjalanan, peserta senior dan pendamping wajib untuk memilih paket upgrade.

4. Peserta usia senior dihimbau mengikuti trip yang termasuk dalam kategori 'Senior Friendly' pada halaman trip website.

5. Peserta senior wajib bertanggung jawab atas barang bawaannya sendiri 

 

Note: Informasi regulasi di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai situasi & kondisi


 

 

Hak & Tanggung Jawab

 

 

Peponi Travel berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan profesional, berkesan, dan bertanggungjawab selama perjalanan. Peponi Travel tidak bertanggung jawab dan dibebaskan dari biaya-biaya yang timbul dan tuntutan pidana maupun perdata (acquit et de charge) atas hal-hal sebagai berikut:

 

Peponi Travel berhak

  1. Membatalkan / Mengubah jadwal perjalanan apabila jumlah peserta tidak mencapai jumlah minimal keberangkatan
  2. Melakukan proses permohonan visa, menerbitkan tiket pesawat, kereta api dan transportasi lainnya, akomodasi, tiket masuk objek wisata tanpa melakukan konfirmasi lisan maupun tertulis kepada peserta trip yang telah melakukan pembayaran.
  3. Mengubah maskapai atau penginapan sesuai dengan situasi dan kondisi yang terjadi seperti: kursi pesawat penuh, kamar hostel/hotel penuh, serta kenaikan harga drastis dari akomodasi yang disediakan.
  4. Demi kenyamanan dan kelancaran trip, Peponi berhak untuk meminta peserta trip keluar dari rombongan apabila peserta trip terkait mencoba membuat kerusuhan, kegaduhan, mengacaukan acara, meminta dengan paksa dan memberikan informasi yang tidak benar mengenai trip, dan sebagainya.
  5. Mengubah/menyesuaikan tanggal pelaksanaan trip sesuai dengan situasi dan kondisi untuk kenyamanan seluruh peserta 
  6. Mengubah/menyesuaikan susunan atau urutan dari acara trip dan akomodasi dengan keadaan setempat.
  7. Melakukan penagihan selisih harga trip dan lain-lainnya jika terjadi kenaikan harga trip, airport tax, dan lain-lain kepada Peserta Trip.

 

Peserta dianggap telah mempelajari dan memahami Terms & Conditions di atas, setelah melakukan proses pembayaran Tahap Down Payment (DP).
​Hubungi Customer Service kami melalui WhatsApp / Email untuk bantuan info & reservasi. 

 

BACK TO TOP

 


 

Frequently Asked Questions

 

Topik

Tentang Peponi

Reservasi & Pembayaran

Fasilitas Trip

Akomodasi

Makan

Tipping

Koper

 

Tentang Peponi

 

 

Siapakah Peponi ?
Peponi adalah perusahaan penyedia layanan perjalanan ke destinasi impian dunia dengan konsep perjalanan yang unik seperti orang lokal. Perjalanan kamu akan lebih maksimal dengan 5 PeponiValue: Unik seperti Lokal, Grup Kecil, Menginap di Pusat Kota, Expert Trip Leaders, dan Keberagaman.

Apakah Peponi telah memiliki legalitas?
Peponi adalah perusahaan resmi di bawah PT Aku Bisa Liburan dengan aktivitas kegiatan usaha antara lain Agen Perjalanan, Penyelenggara Tur & Jasa, dan Reservasi lainnya dengan Tanda Daftar Usaha Pariwisata nomor 8/Y.1/31.73.08.04.010.K.2.A.B/3/-1.858.8/e/2019

Apakah saya dapat mengunjungi Peponi secara langsung ?
Kami senang jika dapat berkesempatan untuk bertemu kamu secara langsung. Kamu dapat mengunjungi Peponi Travel HQ di Jakarta untuk on-site service sesuai jadwal berikut ini:
Senin - Jumat |10.30 - 17.00 WIB 
Sabtu/Tanggal merah | libur

Lokasi: Sentra Niaga Puri Indah blok T2-28, Lantai 2, Kembangan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta 11610

Saya tidak punya waktu mengunjungi kantor, adakah layanan lainnya ?
Kami dengan senang hati melayani kamu secara online dengan ramah, rinci, dan profesional. Layanan online kami selalu siap sedia melayani sesuai jadwal berikut ini:
Senin - Jumat 09.00 - 17.00 WIB
Sabtu 09.00 - 15.00 WIB
Tanggal merah | libur

hubungi kami melalui whatsapp 0812-8931-5151
*waktu respon umumnya adalah 5-20 menit


Reservasi & Pembayaran

 

 

Saya hanya sendiri, bisakah melakukan reservasi?
Peponi sempurna untuk solo traveler. Faktanya, terdapat sekitar 50% guestofpeponi melakukan reservasi sendiri. Kamu akan dipertemukan dengan teman dan keluarga baru yang memiliki visi sama selama menjelajahi destinasi impian.

Saya berdua dengan pasangan, apakah trip Peponi sesuai?
Perjalanan Peponi sempurna untuk berbagai usia mulai dari anak, remaja, dewasa, hingga senior. Pasangan yang ingin menjelajahi destinasi impiannya sangat cocok untuk mengikuti perjalanan bersama Peponi. Kamu dapat melakukan upgrade akomodasi penginapan untuk meningkatkan privasi.

Apakah saya harus membayar penuh di awal, apakah saya dapat mencicil pembayaran?
Kamu tidak harus membayar penuh diawal. Secara otomatis saat melakukan reservasi kamu akan mengikuti program pembayaran cicilan ringan bertahap sesuai ketentuan dari Peponi. Program pembayaran cicilan umumnya dimulai dari pembayaran DP - Tahap 2 (14 hari kemudian) - Tahap 3 (30 hari kemudian) - Tahap 4 (60 hari sebelum trip) - Tahap 5 (30 hari sebelum trip).

Apakah saya dapat membayar penuh di awal, tanpa harus membayar bertahap?
Bisa, kamu dapat membayar penuh di awal. Dengan begitu, kamu dapat tinggal fokus mempersiapkan diri untuk perjalanan.

Bagaimana cara melakukan reservasi paket liburan?
Untuk melakukan reservasi, kamu dapat melakukannya dengan mudah dan cepat melalui reservasi online melalui halaman paket liburan website Peponi. Ikuti instruksi reservasi sesuai yang tertera pada rincian berikut ini (klik Cara Reservasi Online). Kamu juga dapat meminta bantuan reservasi melalui obrolan (chat) dengan customer service whatsapp 0812-8931-5151  

Bagaimana cara melakukan pembayaran paket liburan?
Pembayaran dilakukan dengan aman, mudah, dan cepat secara online melalui partner kami, Xendit. Pada saat reservasi dilakukan, kamu akan menerima whatsapp atau e-mail berisi link pembayaran yang akan dikirimkan oleh tim customer service. Selesaikan pembayaran segera sebelum masa berlaku habis.Jika pembayaran berhasil, secara otomatis bukti tanda terima pembayaran (receipt) akan terkirim melalui e-mail. Secara berkala, kamu akan menerima pengingat pembayaran cicilan berikutnya hingga pelunasan melalui e-mail. Jika membutuhkan bantuan, mohon hubungi customer service Peponi di whatsapp 0812-8931-5151

Saya telah melakukan reservasi, kemudian bagaimana?

Selamat reservasi kamu telah berhasil dilakukan. Hal yang perlu kamu lakukan adalah:
1. Menunggu instruksi / pengingat pembayaran tahap berikutnya melalui e-mail / whatsapp.
2. Kamu  mungkin akan mendapatkan pesan notifikasi dengan rincian penerbangan yang akan diproses issued oleh Peponi pada 1-3 bulan sebelum keberangkatan.
3. Pada saat 2-3 bulan sebelum keberangkatan, tim visa Peponi akan menghubungi untuk membantu proses persiapan visa (apabila ada).
4. Seluruh dokumen persiapan perjalanan seperti itinerary, tips & trik, persiapan barang bawaan dan lainnya akan terkirim otomatis pada kurun waktu 14-21 hari sebelum keberangkatan melalui e-mail.
5. Trip leader akan berkenalan dengan setiap peserta dan memberikan informasi seputar persiapan perjalanan melalui grup chat Whatsapp dalam kurun waktu 14 hari sebelum keberangkatan.
6. Pastikan kamu berkumpul di meeting point Hari-H sesuai dengan instruksi yang diberikan menjelang hari keberangkatan.

topik lainnya:
Tentang Peponi | Reservasi & Pembayaran | Fasilitas Trip | Akomodasi Makan Tipping | Koper

 


Trip / Perjalanan

 

 

Dimanakah meeting point keberangkatan dilaksanakan ?
Setiap perjalanan Peponi umumnya akan dimulai dari meeting point di Soekarno Hatta Airport, Jakarta. Pada 3 minggu sebelum keberangkatan, kami akan mengirimkan itinerary book berisi seluruh rincian perjalanan dan informasi pendukung lainnya termasuk jam dan lokasi meeting point. Pada saat kamu telah tiba di bandara, mohon memberikan informasi melalui grup whatsapp perjalanan yang telah tersedia. Teamofpeponi dengan senang hati akan menyambut kamu.

Apakah ada jadwal perjalanan di akhir tahun ?
Karena biaya yang sangat tinggi serta ramainya perjalanan pada akhir tahun, Peponi umumnya tidak menyediakan jadwal open trip pada periode ini. Pada periode high season, hanya tersedia layanan private trip dengan jumlah minimal mulai dari 10 orang.

Apakah ada jadwal perjalanan di lebaran ?
Karena biaya yang sangat tinggi serta ramainya perjalanan pada momen lebaran, Peponi umumnya tidak menyediakan jadwal open trip pada periode ini. Pada periode high season, hanya tersedia layanan private trip dengan jumlah minimal mulai dari 10 orang.

Apakah saya dapat melaksanakan private trip ?
Bisa, mulai tahun 2023 layanan private trip akan tersedia kembali. Private trip dapat dilaksanakan mengikuti itinerary unik dan terbaik yang dirangkai oleh Peponi. Kami tidak menyediakan fasilitas tiket pesawat untuk layanan private trip sehingga kamu perlu untuk melakukan pemesanan tiket pesawat secara mandiri. Mohon menghubungi tim customer service Whatsapp 0812-8931-5151 untuk meminta rincian pembiayaan private trip.

Destinasi Minimal Peserta
Jepang, Korea Selatan 6 orang
Australia, New Zealand 8 orang
Area Eropa (Schengen dan sekitarnya) 18 orang

topik lainnya:
Tentang Peponi | Reservasi & Pembayaran | Fasilitas Trip | Akomodasi Makan Tipping | Koper


Koper

 

Berapa banyak koper yang dapat saya bawa ?
Untuk mendapatkan pengalaman perjalanan paling nyaman bersama Peponi, kami mewajibkan setiap peserta untuk membawa maksimal 1 buah koper ukuran medium (24 inch) dan 1 buah ransel harian.

Apakah ada batasan ukuran dan berat koper yang dibawa ?
Setiap paket perjalanan memiliki batasan ukuran dan berat koper maksimal menyesuaikan dengan kebijakan maskapai. Pengalaman perjalanan bersama Peponi akan menggunakan konsep seperti orang lokal, ini berarti pada beberapa situasi kamu akan membawa koper dari bandara, stasiun, atau tempat lainnya menuju ke penginapan. Untuk mendapatkan pengalaman perjalanan paling nyaman bersama Peponi, kami mewajibkan setiap peserta untuk membawa 1 buah koper ukuran medium (24 inch) maksimal dan 1 buah ransel harian. Untuk mengetahui kapasitas berat bagasi maksimal dalam perjalanan kamu, mohon cek pada itinerary book yang akan terkirim pada 3 minggu sebelum keberangkatan.

Mengapa saya harus mengikuti aturan membawa koper ?
Sama pentingnya dengan membawa banyak pilihan pakaian, setiap koper / barang bawaan peserta harus sesuai dengan tempat penyimpanan bagasi yang disediakan oleh berbagai moda transportasi selama perjalanan. Umumnya, setiap moda transportasi menyediakan area penyimpanan koper / barang bawaan sebanyak 1 piece per orang. Selama perjalanan, kamu akan bertanggung jawab atas barang bawaan-mu sehingga koper yang sedikit tentu akan meningkatkan kenyamanan perjalanan. 


Akomodasi

 

 

Apa jenis akomodasi penginapan di Peponi ?
Bersama Peponi, kamu dapat menginap di berbagai jenis penginapan unik mulai dari hotel, hostel, cottage, motel, holiday park, dan sebagainya. Kami memiliki 2 tipe paket perjalanan yaitu:
1. Paket Basic
Paket ini akan menggunakan akomodasi shared-room dengan tipe bunk bed / capsule / pod / dormitory room dengan fasilitas shared-bathroom/toilet terpisah antara pria dan wanita. Perlu diperhatikan bahwa tipe akomodasi ini umumnya merupakan sebuah kasur bertingkat (atas & bawah).

2. Paket Upgrade
Paket ini akan menggunakan akomodasi private-room dengan tipe double / twin room dengan fasilitas private-bathroom/toilet atau shared-bathroom/toilet. Perlu diperhatikan, terdapat perbedaan jenis fasilitas pada setiap destinasi. Mohon cek pada rincian akomodasi pada masing-masing halaman produk trip yang diinginkan.

Bisakah saya mengetahui list akomodasi untuk trip yang saya reservasikan ?
Sekitar 3 minggu sebelum keberangkatan, kami akan mengirimkan kamu list lengkap berisi nama akomodasi di dalam itinerary book melalui email dan whatsapp.

Apakah saya akan digabungkan dalam shared-room ?
Akomodasi shared-room merupakan salah satu pengalaman unik dalam perjalanan bersama Peponi. Untuk paket basic, umumnya kamu akan digabungkan ke dalam shared-room berisi 4, 6 atau 8 orang yang sama gender-nya. Jika kamu akan melakukan perjalanan bersama pasangan / teman, kamu juga memiliki opsi untuk melakukan upgrade ke private room dengan tambahan biaya.

Apakah ada fasilitas laundry di akomodasi ?
Waktu perjalanan yang cukup fleksibel membuat kamu dapat melakukan berbagai hal seperti orang lokal, termasuk laundry.  Kabar baik, fasilitas laundry umumnya tersedia dalam setiap akomodasi penginapan pilihan Peponi dengan sedikit tambahan biaya. Jika akomodasi tidak memiliki fasilitas laundry, silakan tanyakan kepada trip leader yang dengan senang hati akan membantu mencarikan toko laundry di sekitar penginapan.

topik lainnya:
Tentang Peponi | Reservasi & Pembayaran | Fasilitas Trip | Akomodasi Makan Tipping | Koper

 


Budget Lainnya di Luar Trip

 

 

Apakah saya perlu membawa uang tambahan selama trip ?
Ya, kamu perlu mempersiapkan sejumlah budget untuk mengakomodir beberapa kebutuhan harian kamu selama perjalanan seperti:
- Makan (umumnya makan pagi, siang dan malam). Kamu dapat melihat jenis makan apa yang tersedia dalam biaya termasuk dan tidak termasuk pada setiap halaman produk trip yang kamu inginkan.
- Optional Activities yang kamu ingin lakukan dalam waktu bebas
- Biaya keperluan pribadi seperti minuman, jajan, dan belanja
- Biaya oleh-oleh

Apakah makanan tersedia dalam paket perjalanan Peponi ?
Beberapa paket perjalanan Peponi menyediakan layanan makan pagi. Mohon cek pada masing-masing ketentuan biaya termasuk dan tidak termasuk pada halaman produk trip yang kamu inginkan. Kami selalu ingin untuk memberikan kamu kebebasan untuk memilih makan dimana kamu dapat memilih berbagai restoran lokal yang direkomendasikan ataupun menyantap makanan favorit yang dibawa dari tanah air (harap memperhatikan aturan membawa makanan dari setiap negara). 

Apakah saya perlu memberikan tipping tambahan kepada trip leader ?
Memberikan tipping kepada trip leader atau trip driver (teamofpeponi) yang bertugas saat perjalanan merupakan sebuah kesukarelaan (optional). Jika kamu merasa teamofpeponi telah melakukan pelayanan terbaik, memberikan tipping kepada mereka tentu merupakan hal yang sangat baik. Kembali lagi, tipping bersifat sukarela, tidak ada ketentuan jumlah.

topik lainnya:
Tentang Peponi | Reservasi & Pembayaran | Fasilitas Trip | Akomodasi Makan Tipping | Koper

Butuh informasi lebih banyak? Silakan tanyakan melalui layanan customer service Whatsapp Peponi

 

BACK TO TOP

 


Ketentuan Visa

 

 

Ketentuan Layanan Visa Peponi Travel 

Setiap peserta akan dianggap telah mempelajari dan memahami Terms & Conditions Peponi Travel apabila melanjutkan proses pengajuan Visa.

Informasi Visa berdasarkan Negara

Japan

South Korea

New Zealand

Australia

United Kingdom

Schengen

 


Visa Jepang

 

Persyaratan Visa Jepang untuk pemegang Paspor Regular:

  1. Paspor Asli dengan masa berlaku lebih dari 6 bulan dari tanggal kedatangan di Jepang
  2. Paspor Lama (jika paspor pernah diperpanjang sebelumnya)
  3. Pas foto berwarna terbaru ukuran 4,5 x 3.5 = 3 lembar, dengan latar belakang putih, dan hasil cetakan diatas kertas cetak foto, bermutu cetak baik dan jelas penampilannya.
  4. Surat sponsor berbahasa Inggris di atas kop surat perusahaan dimana yang bersangkutan bekerja. Jika ada orang lain/anggota keluarga yang ikut bepergian maka dicantumkan nama dan status orang tersebut. 
    • Jika jabatan General Manager, Direktur, Presiden Direktur, atau Komisaris harus disertakan fotocopy NPWP dan SIUP.
    • Jika memiliki bisnis sendiri dan tidak ada kop surat perusahaan maka surat diketik diatas kertas putih polos dengan di cap toko dan sertakan fotocopy NPWP dan SIUP.
    • Jika disponsori oleh anak maka lampirkan fotocopy akte kelahiran anak yang dapat membuktikan hubungannya.
    • Jika disponsori oleh menantu maka lampirkan fotocopy akte nikah anak dan akte kelahiran anak yang dapat membuktikan hubungannya.
    • Jika status pensiun maka surat diketik diatas kertas putih polos dan ditanda tangani sendiri.
  5. Bukti keuangan 3 bulan terakhir berupa fotokopi rekening koran atau buku tabungan dengan minimal saldo dihimbau Rp 30-40 juta dikali jumlah tanggungan (dari halaman depan yang tercantum nama dan nomor rekening sampai dengan halaman terakhir transaksi).
  6. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
  7. Fotokopi KTP
  8. Jika anak ikut berpergian dan masih sekolah, maka lampirkan :
    • Fotokopi kartu pelajar
    • Fotokopi akte kelahiran
    • Surat keterangan pelajar dari Sekolah ASLI
  9. Bukti Reservasi Tiket*
  10. Voucher Penginapan/Hotel*
  11. Formulir yang telah diisi lengkap dan ditanda-tangani oleh pemohon (no. telepon rumah harus ada)*
    Untuk anak yang belum mempunyai KTP, formulir ditanda tangani oleh kedua orang tuanya. 
  12. Untuk semua dokumen baik formulir visa Jepang HARUS menggunakan kertas ukuran A4 dan TIDAK BOLEH di-staples di setiap lembar dokumen yang akan diajukan ke kedutaan.

Persyaratan Visa Jepang untuk Paspor Elektronik:

1. Paspor Elektronik Asli dengan masa berlaku lebih dari 6 bulan dari tanggal kedatangan di Jepang
2. Formulir Aplikasi Visa E-Paspor (Waiver) yang telah diisi secara lengkap*

*dokumen akan dikirimkan oleh pihak Peponi Travel

Terms & Conditions of Visa Application:

- Persyaratan visa Jepang mungkin berbeda untuk setiap Kedutaan / Konsulat di wilayah Yuridiksi terkait
- Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar Jepang, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
- Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar Jepang

Back to Top

 


Visa Korea Selatan

 

Persyaratan Visa Korea Selatan:

  1. Formulir Aplikasi Visa
  2. 2 (dua) lembar Pasfoto berwarna terbaru, ukuran 4x6 cm, background putih.
  3. Paspor (telah ditandatangani) dan fotokopi paspor (halaman identitas, visa/ cap imigrasi negara lain yang pernah dikunjungi serta halaman paling belakang / official notes)
  4. Rekening koran ASLI 3 bulan terakhir + Surat Referensi Bank ASLI dengan minimal saldo dihimbau Rp 30-40 juta dikali jumlah tanggungan
  5. Surat Keterangan Kerja dan Surat Sponsor dari perusahaan tempat pemohon bekerja (dalam bahasa Inggris, diketik dan berkop surat)
  6. Surat Keterangan Mahasiswa/Pelajar dan fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa / Pelajar (dalam bahasa Inggris, diketik dan berkop surat)
  7. Fotokopi Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) dari perusahaan tempat pemohon bekerja (jika berstatus wirausaha) 
  8. Fotokopi Surat Pajak Tahunan (SPT PPh 21) yang dibayarkan oleh Perusahaan tempat pemohon bekerja 
  9. Fotokopi Kartu Keluarga, Akte Perkawinan/ Buku Nikah, Akte Kelahiran, KTP, ID Card Kantor dan Kartu nama

Keterangan:
Jika pemohon visa adalah ibu rumah tangga, pensiunan atau tidak bekerja, dapat melampirkan Surat Keterangan Kerja pasangannya yang masih bekerja atau melampirkan surat Permohonan Visa secara pribadi (diketik dan bermaterai Rp. 6,000) dan dilengkapi dengan bukti Surat Keterangan Pensiun atau Surat Pengalaman Kerja dari perusahaan tempat bekerja sebelumnya.

Terms & Conditions of Visa Application:

-Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar Korea Selatan, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
-Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar Republik Korea Selatan

Back to Top


Visa New Zealand

 

Persyaratan Visa New Zealand:

  1. Mengisi Formulir Aplikasi Visa*
  2. Paspor ASLI yang masih berlaku minimal 6 bulan setelah tanggal kepulangan perjalanan
  3. Fotocopy Paspor FULL COLOR untuk setiap halaman paspor. (Ukuran A4 dan tidak bolak balik)
  4. Dua (2) lembar pas foto berwarna dengan latar belakang putih ukuran 3.5 x 4.5  (zoom 70%)
  5. Surat keterangan kerja / sponsorperusahaan untuk peserta yang berstatus karyawan/wiraswasta*
    - Jika jabatan Manager, Direktur, Komisaris melampirkan NPWP & SIUP Perusahaan.
    - Jika memiliki usaha sendiri surat sponsor dibuat di kertas putih dan distample serta melampirkan NPWP & SIUP.
    - Jika disponsori oleh keluarga (anak/suami/orang tua) harap melampirkan dokumen yang menerangkan hubungan, contoh akte lahir/kartu keluarga/akte nikah, dsb.
  6. Surat sponsor dari orang tua untuk peserta yang berstatus pelajar*
  7. Bukti keuangan 3 bulan terakhir ASLI berupa rekening koran atau buku tabungan dengan saldo dengan minimal saldo dihimbau Rp 40-50 juta dikali jumlah tanggungan
  8. Fotocopy Kartu Keluarga (KK) dan KTP 
  9. Fotocopy Akta Nikah dari orang tua apabila berstatus pelajar
  10. Fotocopy Akta Nikah apabila berstatus menikah 
  11. Jika anak ikut berpergian dan masih sekolah, maka lampirkan :
    - Fotocopy Kartu Pelajar
    - Fotocopy Akta Kelahiran
  12. Print Out reservasi tiket pesawat*
  13. Konfirmasi hotel selama di New Zealand*
  14. Formulir yang telah diisi lengkap dan ditanda tangani oleh pemohon. Untuk anak yang belum mempunyai KTP, formulir ditanda tangani oleh kedua orang tuanya

*dokumen/contoh surat akan dikirimkan oleh pihak Peponi Travel kepada peserta

Terms & Conditions of Visa Application:

>Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar New Zealand, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
>Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar New Zealand

Back to Top

 


Visa Australia

 

Persyaratan Visa Australia:

  1. Mengisi Formulir Visa*
    > Form Aplikasi Visa seri 1419
    Formulir aplikasi dikhususkan untuk pengajuan aplikasi Visa Australia Tourist.
    > Form Aplikasi Visa seri 1415 
    Formulir Aplikasi dikhususkan untuk pengajuan aplikasi Visa Australia Bisnis (untuk pemohon yang mengunjungi Australia dalam rangka bisnis dan tidak menghasilkan uang, seperti hanya keperluan meeting).
    > Form Aplikasi Visa seri 1400 
    Formulir Aplikasi dikhususkan untuk pengajuan aplikasi Visa Australia Pendamping Bisnis (Untuk suami atau istri atau anak yang berpergian dalam rangka tourist namun mendampingi anggota keluarga yang pergi secara bersamaan dalam rangka bisnis dan untuk pemohon yang berpergian ke Australia dalam rangka bisnis tetapi menghasilkan uang seperti public speaker, pemohon yang mengikuti lomba/turnamen, tour leader, dan yang status pekerjaan nya adalah pendeta).
  2. Paspor yang masih berlaku minimal 6 bulan setelah tanggal kepulangan peserta.
  3. Fotocopy paspor melampirkan semua halaman depan dan halaman belakang serta semua halaman yang berisi Stample / Cap Negara dan Visa.
  4. 2 (dua) lembar pas foto berwarna latar belakang putih ukuran 4 x 6 cm.
  5. Fotocopy KTP dan Kartu Keluarga.
  6. Fotocopy buku tabungan 3 bulan terakhir dengan saldo dengan minimal saldo dihimbau Rp 50 juta dikali jumlah tanggungan
  7. Surat keterangan kerja / sponsor perusahaan untuk karyawan*
    > Jika jabatan Manager, Direktur, Komisaris melampirkan NPWP & SIUP Perusahaan.
    > Jika memiliki usaha sendiri surat sponsor dibuat di kertas putih dan di stample serta melampirkan NPWP & SIUP.
    > Jika disponsori oleh keluarga (anak/suami/orang tua) harap melampirkan dokumen yang menerangkan hubungan, contoh akte lahir/kartu keluarga/akte nikah dsb.
    > Jika status pensiun maka memberikan surat keterangan yang dibuat dan ditanda tangan sendiri.
  8. Jika diundang oleh keluarga atau teman yang berada di Australia, harap lampirkan fotocopy passport dan visa pengundang atau ID card pengundang (jika pengundang permanent residence di Australia atau warga negara Australia) beserta Invitation letter dan bukti hubungan (akta lahir jika keluarga, foto jika hubungan dengan pengundang adalah teman).
  9. Untuk usia 75 tahun keatas diperlukan :
    > Asuransi perjalanan (visanya akan diberikan sesuai dengan asuransi tersebut).
    > Surat keterangan dari dokter yang ditunjuk oleh pihak kedutaan (hasil pemeriksaan akan dikirimkan oleh dokter dan ditunjukan ke kedutaan) dan pemohon yang bersangkutan memberikan bukti pembayaran dari hasil pemeriksaan tersebut. Untuk medical check up harus membawa surat pengantar dari kedutaan Australia.
  10. Jika anak ikut berpergian dan masih sekolah, maka lampirkan :
    > Fotocopy kartu pelajar
    > Surat keterangan sekolah asli
    > Fotocopy akte kelahiran

*contoh dokumen akan dikirimkan oleh pihak Peponi Travel

Terms & Conditions of Visa Application:

>Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar Australia, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
>Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar Australia

Back to Top


 

Visa United Kingdom

 

Alamat Biometrik dan Interview : Pusat Visa Aplikasi UK  PT VFS Services Indonesia Kuningan City Mall, Lantai 2 Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 8 Jakarta

  1. Mengisi Formulir Aplikasi Visa United Kingdom (dalam Bahasa Inggris)*
  2. Paspor Aktif minimal 6 bulan setelah tanggal kepulangan
  3. Pas Foto terbaru 3.5 x 4.5 cm (2 lembar), latar putih dengan kualitas foto studio 
  4. Surat Sponsor dalam Bahasa Inggris, sesuai status pemohon*:
    ►Fotokopi SIUP (Owner) dalam Bahasa Inggris wajib dilampirkan apabila status pemohon: General Manager, Director, President Director or Commissioner
    ►If the applicant is business owner and not having official letterhead then please type the letter in English with company’s stamp and attach copy of SIUP(Owner) in English
    ►If the applicant is getting sponsor from his/her child, please attach copy of child birth certificate to prove the relationship with the child. → In English
    ►If the applicant is getting sponsor from in law, please add copy of child married certificate and birth certificate to prove the relationship → In English.
    ►If the applicant is retired, the letter can be written on paper In English and signed.
  5. Fotokopi dari Rekening Koran Bank 3 bulan terakhir dengan minimal saldo dihimbau Rp 50 juta dikali jumlah tanggungan
  6. Surat Referensi Bank Asli dalam Bahasa Inggris berisi nama pemohon, nomor rekening, serta jumlah saldo dalam rekening
  7. Fotokopi Kartu Keluarga 
  8. Jika nama tertera pada paspor berbeda dengan data pemohon, wajib melampirkan fotokopi Surat Ganti Nama dalam Bahasa Inggris 
  9. Fotokopi Surat Keterangan Menikah / Akta Nikah 
  10. If applicant’s child is joining the trip and still actively school, then you can add: Jika anak dari pemohon mengikuti perjalanan dan berstatus pelajar. Mohon lampirkan:
    ► Fotokopi Kartu Pelajar 
    ► Surat Keterangan Sekolah Asli
    ► Fotokopi Akta Kelahiran 
  11. E-Voucher Tiket Pesawat (disiapkan oleh Peponi Travel)
  12. Jika pemohon pernah mendapatkan penolakan visa oleh negara lain, maka pemohon wajib membuat Surat Keterangan Penolakan (Letter of Refusal) lengkap dengan Stamp Resmi pihak Kedutaan Besar 
  13. Pemohon WAJIB datang ke pihak perwakilan Kedutaan Besar United Kingdom untuk proses Biometrik 
  14. Untuk Tourist Priority Visa, pemohon wajib memiliki salah satu dari Schengen Visa. USA, United Kingdom, Australia, Canada dan New Zealand. Dimana visa wajib sudah digunakan untuk keberangkatan dan terdapat riwayat perjalanan dalam 2 tahun terakhir

 

*contoh dokumen akan dikirimkan oleh pihak Peponi Travel

Terms & Conditions of Visa Application:

>Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar United Kingdom, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
>Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar United Kingdom

Back to Top

 


 

Visa Schengen

 Karena keterbatasan jadwal biometrik dan ketatnya peraturan kedutaan besar area Schengen untuk pengajuan visa, peserta tidak dapat menggunakan paspor pada periode 4 bulan sebelum keberangkatan

Alamat Biometrik dan Interview: Schengen Visa Application Center, Kuningan City Mall Lt.1, Jl. Prof.Dr.Satrio Kav.18, Setiabudi, Kuningan, Jakarta

Persyaratan Visa Schengen

1. Paspor Asli Baru yang masih berlaku 7 (tujuh) bulan dan Paspor Lama (Passpor wajib sudah ditanda-tangani).
2. Surat sponsor di atas kop surat perusahaan atau di atas materai (dalam Bahasa Inggris)
3. Fotocopy SIUP (jika pemilik usaha)
4. Fotocopy Bukti keuangan 3 (tiga) bulan terakhir (Tabungan / Rekening Koran) dengan minimal saldo dihimbau Rp 50 juta dikali jumlah tanggungan
*khusus Visa Finlandia, minimal saldo dihimbau Rp 80 juta dikali jumlah tanggungan
5. Photo terbaru 6 bulan terakhir dan belum pernah di pakai visa sebelumnya ukuran 3.5 x 4.5 sebanyak 2 lembar berwarna latar belakang putih (ukuran wajah 75% pada photo (close up), tampak telinga,dahi dan alis mata hadap lurus ke depan, jika menggunakan kaca mata
mohon di lepas saat berfoto)
6. Fotocopy Kartu Keluarga
7. Fotocopy KTP
8. Fotocopy Akte perkawinan / Akte Nikah
9. Fotocopy Akte lahir anak (jika ikut)
10. Surat keterangan sekolah anak (jika ikut)
11. Print Out Tiket Pesawat*
12. Konfirmasi Hotel*
13. Asuransi Perjalanan cover Covid-19*
14. Sertifikat Vaksin
15. Melampirkan surat ijin suami dan Copy KTP Suami jika suami tidak ikut dalam perjalanan

*dokumen dipersiapkan oleh tim visa Peponi Travel
*khusus Visa Finlandia, seluruh dokumen wajib diterjemahkan dalam Bahasa Inggris

Terms & Conditions of Visa Application:

>Demikian persyaratan berdasarkan aturan Kedutaan Besar, apabila terdapat perubahan atau pembaharuan aturan, Peponi Travel akan menginformasikan kepada peserta terkait.
>Diterima/ditolaknya Visa adalah hak prerogative dan kebijakan dari Kedutaan Besar 

 

BACK TO TOP


Cara Reservasi Online Peponi

 

 











 

 

BACK TO TOP

 


Peponi Frequent Traveler

 

 

 



 

Tabel Program Loyalty 

updated on 31 January 2023., 15.00 WIB by Peponi 

BACK TO TOP

 



Privacy Policy (English)

 

About Peponi
Peponi is a brand registered in Indonesia via Ministry of Law and Human Rights (Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia). The usage of Peponi's name is protected under the Indonesia law. 

What information do we collect?
We collect information from you when you register on our site or fill out a form through our marketing & sales channels. We will collect certain information from you when you make an enquiry or book a trip with us through our website or customer service channels. Depending on your interaction with us and what products and services you use, typically we collect the following personal information:

We also process and store records of the products and services you have enquired about or purchased from us, as well as collect and process information relevant to your booking (such as flights and accommodation details) that you have not booked through Peponi, where this information has been passed to us by our partners and/or third parties.

If Peponi is offering visa support or assisting you with applying for a visa in countries you may be asked to provide additional information, including for example, your occupation, your parent's personal information, marital status, your spouse’s personal information, your children’s personal information, financial statement, employment and education history and social media tags. If you are providing us with the personal information of another person, you must ensure that you inform these persons of the information that you intend to provide to us, and that those you represent are aware of the content of our Privacy Policy and consent to your acting on their behalf.

What do we use your information for?
Any of the information we collect from you may be used in one of the following ways:

How does our payment gateway work?
We integrate with a secure third party payment gateway (currently with Xendit) to facilitate payments between you and us and our partners and tour operators and agents, as applicable. These service providers share payment information so we can administer and handle your travel services reservation or tour. All of our third-party payments providers are required to be PCI DSS compliant and process all payments on our behalf. We currently run only one payment method which is through virtual bank account transfer for your trip / travel services. Please note that there will be a small amount of service fee charged by our payment gateway partner.

How do we protect your information?
We implement a variety of security measures to maintain the safety of your personal information when you access your personal information.

How will we proceed your travel photos and videos?
When you are travelling with us on a trip, as part of your exclusive experience a photo or video will be taken by the teamofpeponi (trip leaders) or your fellow new traveling friends. Any photos taken may be used to promote our services through social media: Instagram, Tiktok, Linkedin, Whatsapp, Facebook, but not limited to. We care about your privacy so if you do not wish for your photograph to be taken or used at any time, or to be included in any video, please let your trip leader or our customer service know immediately. 

Changes of the privacy & policy
We may change this privacy policy at any time and from time to time without prior notice to you, including by publishing a new version on our website. You should check this privacy policy each time you visit our website.